10:46 AM Mahouka Koukou no Rettousei (Indonesia):Volume 1 Chapter 5 part 2 | |
Chapter 5 part 2Meskipun tenda muncul di seluruh sekolah, itu hanya berada di halaman sekolah. Di dalam gedung, ada demonstrasi yang terjadi di dalam berbagai ruangan klub. Dan juga di sini, di gymnasium. Keduanya sampai ke gimnasium 2, juga dikenal sebagai "Arena", di mana klub Kendo sedang melakukan pertunjukan. Omong-omong, pada saat ini Erika sudah lama mendinginkan kepalanya. Dia sudah tahu bahwa dia menyalahkan Tatsuya untuk sesuatu yang dia tidak lakukan. Juga tidak terhindarkan bahwa ia tidak membuat alasan ke padanya. Namun, dia sudah mulai membuka kancing tombol atas dan mengendurkan dasi di lehernya karena "itu semakin panas". Dia tampaknya sudah melupakan apa yang ia lalui tadi. Keduanya menunduk melihat ke arena dari koridor tempat demonstrasi klub Kendo. "Oh ... meskipun itu sebuah sekolah sihir, ada sebuah klub Kendo." Erika acuh tak acuh berkata seperti itu. "Bukankah sudah umum untuk memiliki klub Kendo di sekolah?" Tatsuya juga acuh tak acuh menjawab. Tapi kemudian Erika mulai menatap wajahnya. "... Apakah ada sesuatu yang salah?" "... Itu tak terduga." "Apa itu?" "Aku tidak tahu bahwa ada sesuatu yang Tatsuya-kun tidak tahu. Siapa pun yang memiliki pelatihan seni bela diri sudah tahu tentang hal ini." Tatsuya mulai khawatir setelah mendengarkan dia. "Apakah aku terlihat seperti orang yang bertindak karena tahu segalanya?" "Ah, tidak, bukan itu. Hanya saja kamu memiliki aura bahwa kamu tahu segalanya." "Aura kamu bilang ... Aku di tahun yang sama sepertimu, ingat? Oh baiklah, mengesampingkan hal itu, mengapa memiliki klub Kendo begitu istimewa?" "Oh, benar juga, kamu di tahun yang sama sepertiku ... ketika kamu bicara seperti itu, itu agak aneh ... ahhhh, bagaimanapun, Kendo kan? Jika kamu bertujuan untuk menjadi penyihir, Kendo bukanlah sesuatu yang kamu lakukan di tingkat SMA. Apa yang biasanya penyihir gunakan adalah keterampilan pedang sihir didasarkan dari "Kenjutsu" dan bukan "Kendo". Kamu mungkin belajar Kendo hingga sekolah dasar untuk mendapatkan dasar-dasar Kenjutsu, tapi selama sekolah menengah, mereka yang ingin menjadi penyihir sudah beralih ke Kenjutsu sebagai gantinya. "Apakah itu benar ... Kupikir Kendo dan Kenjutsu adalah hal yang sama." "Wow, itu benar-benar tak terduga." Setelah mendengar Tatsuya mengatakan hal itu, dia benar-benar terkejut. "Meskipun kamu tampak seakan-akan kamu memiliki begitu banyak pengalaman dalam seni bela diri ... ah, aku tahu!" "Apa?" Tatsuya terkejut oleh seruan tiba-tiba dari Erika. Yah, Tatsuya bukan satu-satunya yang terkejut. Tapi Erika hanya mengabaikan semua itu dan hanya terus membuat wajah seperti "aku mengerti " dan "Semuanya masuk akal sekarang". "Hei Tatsuya, kamu mengasumsikan kalau semua seni bela diri bisa dikombinasikan dengan sihir, kan? Tidak hanya seni bela diri, tetapi melawan roh-roh dan hal-hal seperti itu? Kamu menganggap bahwa sihir digunakan untuk melengkapi tubuh ketika bergerak di sekitar kan?" "Bukankah sudah jelas? Otot bukanlah satu-satunya hal yang membuat tubuh bergerak." Dari sudut pandang Tatsuya, apa yang Erika katakan sudah jelas baginya, tapi Erika sepertinya hanya mengangguk seakan dia paham. "Nah, bagi Tatsuya mungkin ini sudah jelas. Tapi dalam kompetisi yang normal itu tidak terjadi." "Jadi begitu." Itu cara berputar untuk menjelaskan hal itu, tapi Tatsuya sekarang sadar betapa akal sehatnya sedikit terlewatkan dari Erika. "Mengesampingkan hal itu, kenapa kita tidak menyaksikan pertunjukan dengan tenang sekarang?" Kali ini giliranTatsuya untuk membuat Erika tersadar. Ketika dia mengikuti tatapan halus Tatsuya, dia melihat bahwa semua orang melihat ke arah dirinya. Setelah tertawa gugup, dia menjadi penonton yang tenang. Latihan yang ditunjukkan oleh atlit reguler tetap menggunakan kekuatan penuh. Tetapi yang menarik perhatian semua orang sesungguhnya adalah kinerja seorang siswa perempuan kelas 2. Tubuhnya tidak besar atau apapun, tetapi dia memiliki ukuran struktur tubuh yang sama seperti Erika, tapi ia melawan laki-laki yang setara dengan dua kali ukuran tubuhnya. Bukan hanya kekuatan, tapi ia menggunakan keterampilan anggun untuk menangkis serangan lawannya. Dia tampak seakan dia memiliki beberapa peluang. Dia memiliki kecantikan tertentu ketika dia bertarung pada babak latihan. Mata semua penonton tertuju pada dirinya. Tapi ada pengecualian di sini. Tepat setelah ia mengalahkan lawannya dengan teatrikal dan menundukkan kepalanya, Tatsuya mendengar dengusan dari sampingnya. "Sepertinya kamu tidak menikmatinya." "Hah? Well, yeah ..." Erika tidak menyadari bahwa pernyataan itu diarahkan padanya sehingga ada sedikit jeda sebelum menjawab. "... Ini sangat membosankan menontonnya. Dia berkelahi dengan lawan yang memiliki tingkat keterampilan yang jauh lebih rendah dibanding dirinya, jadi dia mampu memamerkan kemampuan seperti itu. Daripada berkelahi, rasanya lebih seperti akting saja." "Yah, kamu benar tentang itu, tapi ..." Wajah Tatsuya itu tersenyum alami. "Ini adalah pertunjukan untuk mendukung klub mereka , kan? Ada seniman bela diri pro yang selalu melakukan gerakan mencolok untuk menunjukkan pertempuran langsung, tetapi kamu tidak bisa benar-benar menunjukkan pertempuran langsung pada orang normal. Pertempuran langsung dalam seni bela diri pada dasarnya mencoba untuk membunuh satu sama lain." "... Ternyata kamu begitu berkepala dingin." "Ini hanya perbedaan pendapat." Erika melengos dengan wajah kesal. Tapi ini adalah ekspresi wajah yang dia gunakan ketika dia bertindak seperti dia marah. Dia mungkin lebih marah terhadap orang yang menggunakan seni bela diri sebagai pertunjukan mencolok daripada apa yang seharusnya dan menemukan orang-orang yang tidak jujur. Bahkan jika Tatsuya menempatkan perasaan itu dengan kata-kata, mungkin akan mengganggu dia lebih jauh. Dia meragukan kalau Erika akan melompat ke dalam pertarungan, tapi Tatsuya tahu bahwa ia akan melakukan sesuatu yang mirip dengan itu. Ketika Tatsuya hendak mengajak Erika pergi, sesuatu menarik perhatiannya. Ketika mereka berdua meninggalkan koridor penonton dan hampir keluar dari gedung, ia mulai mendengar keributan. Rasanya terdengar seperti seseorang yang sedang berdebat. Ketika dia melihat ke sisinya, Erika sedang menatapnya. Matanya penuh dengan rasa ingin tahu. Yang pertama untuk melesat ke arah keributan itu adalah Erika, sementara ia menarik lengan Tatsuya. Tatsuya pada dasarnya diseret ke tengah keributan. Ketika mereka berdua berjalan melewati kerumunan (satu-satunya alasan tidak ada yang benar-benar marah adalah karena Erika tersenyum pada mereka sambil menerobos ), mereka melihat seorang ahli pedang Laki-laki dan ahli pedang perempuan sedang saling berhadapan. Gadis itu adalah gadis yang sama yang baru saja berpartisipasi dalam pertunjukan latihan (atau yang Erika katakan sebagai akting ). Pelindung dadanya masih terpakai, tapi helmnya terlepas. Dia adalah seorang gadis cantik dengan rambut hitam semi-panjang. Dia tampak sempurna sebagai sebuah iklan untuk merekrut siswa baru dengan penampilan dan keahliannya. "Tatsuya, kamu suka jenis perempuan seperti itu?" "Tidak, kamu jauh lebih cantik Erika." "... Aku tidak akan jatuh cinta hanya dari suara monoton darimu." Meskipun dia memelototinya, wajahnya sedikit merah. "Maaf, aku tidak terbiasa dengan hal itu." "Aahhh ...! Mengapa kamu selalu ..." Dia mulai menggumamkan sesuatu tapi untungnya, dia berhenti melecehkan Tatsuya, sehingga Tatsuya bisa memusatkan perhatian pada ahli pedang itu. Ukuran tubuh laki-laki itu hampir sama seperti Tatsuya, tapi ia tampaknya memiliki tubuh yang lentur. Dia memiliki shinai di tangannya tapi tanpa pelindung. Tatsuya ingin meminta orang-orang di sekelilingnya menjelaskan apa yang terjadi, tapi sepertinya itu tidak perlu lagi baginya. "Klub Kenjutsu dijadwalkan tampil satu jam kemudian, Kirihara! Mengapa kamu tidak bisa menunggu?" "Wow, bagaimana kamu bisa berkata seperti itu, Mibu? Aku hanya mencoba untuk membantu kalian karena orang-orang lemah di sini tampaknya tidak mungkin mempromosikan klub Kendomu secara efektif." "Dengan memaksa dia untuk satu babak latihan denganmu!? Aku tidak percaya kamu mengatakan hal seperti itu! Jika Komite Disiplin menemukan bahwa kamu menggunakan kekerasan pada kakak kelas, kamu bukan satu-satunya yang akan berada dalam kesulitan!" "Kekerasan katamu? Hei, hei Mibu, jangan melebih-lebihkan hal di sini. Aku hanya menggunakan shinai milikku untuk memukul helmnya. Jika orang itu bagian dari klub Kendo, ia tidak seharusnya akan kehilangan kesadaran hanya karena sesuatu seperti ini. Selain itu , dialah yang memulai perkelahian ini." "Itu karena kamu memprovokasi dia!" Tidak banyak berarti untuk sengketa ketika senjata mereka menunjuk satu sama lain, pikir Tatsuya, tapi karena itu membuat hal-hal menjadi jelas apa yang sedang terjadi, itu cukup nyaman bagi dia. "Sepertinya menyenangkan." Erika bergumam di sebelahnya, Tatsuya tidak yakin apakah ia sedang berbicara pada dirinya sendiri atau tidak. Tapi ia tahu dari nada suaranya bahwa ia sedikit heboh. "Ini jauh lebih menarik daripada latihan kecil yang baru saja kita lihat." "Apakah kamu mengenal mereka berdua?" "Yah, secara pribadi tidak mengenal mereka." Melihat bagaimana ia menanggapi pertanyaannya, itu tidak tampak seperti dia sedang berbicara dengan dirinya sendiri. "Aku baru ingat tentang gadis itu. Namanya Mibu Sayaka. Tahun sebelumnya, di Turnamen Kendo Nasional Sekolah Menengah, dia mendapat tempat kedua di kompetisi seluruh negeri. Dia dielu-elukan oleh media sebagai ahli pedang wanita yang cantik." "... Tapi dia mendapat tempat kedua, kan?" "Yah ... tampaknya yang menjadi juara adalah ... kamu tahu." "Jadi begitu." Itulah media. "Nama orang itu adalah Kirahara Takeaki. Tahun sebelumnya dia mendapat tempat pertama di Turnamen Kenjutsu Sekolah Menengah wilayah Kanto. Seorang juara sejati." "Dia tidak berpartisipasi di tingkat Nasional?" "Turnamen Kenjutsu Nasional hanya dimulai dari tingkat SMA karena jauh lebih sedikit pesaing untuk yang satu itu." Yah itu benar, Tatsuya mengangguk setuju. Kenjutsu adalah olahraga yang menggabungkan teknik pedang dengan sihir, sehingga prasyarat dasar untuk melakukan Kenjutsu adalah untuk dapat menggunakan sihir. Meskipun teknologi telah berkembang jauh dalam membantu orang untuk menggunakan sihir, hanya 1 dari 1000 siswa sekolah menengah yang mungkin dapat menggunakannya dalam pengaturan praktek. Bahkan di masa dewasa, hanya 1 dari 10 mampu mempertahankan tingkat sihir itu. Meskipun beberapa dari mereka adalah siswa jalur 2 di sekolah-sekolah, di luar sekolah, mereka pada dasarnya elit. "Oh, sepertinya itu sudah dimulai." Tatsuya bisa merasakan suasana yang mencapai titik pelanggaran. Hanya sebagai langkah pencegahan, dia mengeluarkan ban lengan dan menempelkannya ke lengan kirinya. siswa di sampingnya terkejut, tapi dia memelototinya setelah melihat tidak ada sesuatu di dada kirinya. Tapi perhatian Tatsuya sedang tertuju pada kedua orang itu. Perempuan pengguna pedang itu ragu-ragu dalam menyerang lawan yang tidak memakai pelindung. Tapi, selama mereka menghadapi pedang mereka satu sama lain dan tidak berniat mundur, tidak ada pilihan selain melawan. Sepertinya Kirihara akan melakukan langkah pertama.
"Jangan khawatir Mibu, itu hanya demonstrasi untuk klub Kendo. Aku tidak akan menggunakan sihir apapun padamu." "Apakah kamu pikir kamu bisa mengalahkanku dengan teknik saja? Kamu, Kirihara dari klub Kenjutsu yang sangat bergantung pada sihir, dan aku, dari klub Kendo yang tidak bergantung pada apa-apa selain teknik?" "Kau bicara cukup sombong, Mibu. Akan aku tunjukkan. Teknik Kenjutsu digunakan untuk melawan dan melampaui keterbatasan yang bisa dilakukan tubuhmu!" Itu adalah sinyal dimulainya pertarungan. Kirihara menerjang ke depan dan mengayunkan shinai ke arah kepalanya. Suara shinai beradu satu sama lain bergema di ruangan, diikuti jeritan yang datang beberapa detik kemudian. Para penonton tidak tahu apa yang sedang terjadi. Mereka hanya bisa mendengarkan ketika bambu dan bambu beradu satu sama lain, terdengar begitu keras sehingga hampir terdengar seperti logam. Kebanyakan hanya mampu membayangkan pertempuran sengit sedang terjadi. Tidak termasuk sejumlah kecil orang. "Mengesankan, siswa Kendo perempuan itu memiliki kemampuan yang cukup tinggi. Jika ini adalah seberapa hebat tempat kedua, maka seberapa kuat sang juara?" Tatsuya mendesah kekaguman terhadap keterampilan Sayaka. "Tidak, dia benar-benar berbeda dari ketika aku terakhir kali melihatnya. Aku tidak percaya betapa dia berkembang hanya dalam 2 tahun ..." Meskipun dia mengeluarkan ekspresi terkejut, Erika menyembunyikan wajahnya saat ia menjilat bibirnya sambil mengeluarkan aura agresif. Keduanya terkunci sejenak di tempatnya, tetapi mereka dengan cepat mendorong satu sama lain dan melompat kembali untuk membuat ruang antara satu sama lain. Beberapa mengambil napas sementara yang lain terkesima untuk itu. Reaksi penonton yang terbelah dua. "Aku ingin tahu siapa yang akan menang ..." Erika bertanya dengan suara tenang. "Mibu-senpai sepertinya lebih unggul." Tatsuya menjawab dengan berbisik. "Alasannya?" "Kirihara-senpai menghindari kepala ketika ia menyerang. Langkah pertama yang ia buat adalah gertakan karena ia tahu bahwa Sayaka dengan mudah akan mengambil itu. Selain itu, dia dibatasi oleh tidak boleh menggunakan sihir. Dalam hal teknik saja , Mibu-senpai jauh lebih baik." "Setuju. Tapi, pertanyaannya adalah, bisakah Kirihara-senpai terus menahan dirinya sampai akhir?" "Oooooooooooooooo!" Pertama kali selama pertandingan, Kirihara meraung sambil menerjang maju dan serangan dari kedua lawan saling memukul. "Apakah imbang?" "Tidak, tidak." Shinai Kirihara yang menyerempet lengan kiri Sayaka sementara shinai Sayaka mengenai bahu kanannya. "Ugh." Kirihara menggunakan tangan kirinya untuk mendorong shinai Sayaka dan mundur kembali. "Kirihara kalah karena ia mencoba mengubah tujuannya di tengah serangan." "Jadi begitu, jadi itu sebabnya ia tampak goyah dalam serangannya. Itu adalah waktu yang sempurna untuk menyerang ... tapi bisa kubayangkan kalau dia tidak bisa mengabaikan perasaannya." Tatsuya dan orang lain di sekitarnya bukan satu-satunya yang tahu kalau pertandingan sudah usai. Yang berada di arah depan kerumunan adalah anggota dari klub Kendo dan klub Kenjutsu. Para anggota klub Kendo menghela napas lega sementara anggota klub Kenjutsu merapatkan gigi mereka dalam kemarahan. "Jika ini adalah sebuah pertarungan nyata, maka ini akan menjadi luka yang mematikan. Serangan yang kamu buat padaku bahkan tidak mencapai tulang saya. Akui saja kekalahanmu." Sayaka mengeluarkan deklarasi kemenangan dalam pose yang anggun. Tapi, Kirihara terdistorsi wajahnya saat mendengarkan. Apakah sikap pendekarnya mengakui kekalahannya meskipun apa yang dia rasakan sebaliknya? "he ... heheheheh." Dia tiba-tiba mulai tertawa hampa. Apakah dia mengakui kekalahannya? Tapi tampaknya tidak seperti itu. Tatsuya merasakan bahaya melonjak dalam dirinya. Satu-satunya orang yang merasakan hal ini lebih dari Tatsuya adalah orang yang sedang berdiri di depan Kirihara - Sayaka. Dia memulihkan sikap kuda-kudanya, mengarahkan senjatanya ke arahnya, dan melihat tajam ke arahnya. "Sebuah pertarungan nyata, kamu bilang? Jika ini adalah sebuah pertarungan nyata, kamu bahkan tidak akan mampu untuk melukaiku. Mibu, apakah kamu benar-benar ingin melakukan pertarungan sungguhan? Baiklah ... Aku akan menunjukkan kepadamu apa yang disebut dengan 'pertarungan sungguhan'!" Ketika Kirihara mengaktifkan CAD nya menggunakan tangan kanannya, jeritan datang dari kerumunan penonton. Terdengar suara jeritan yang menggema di ruangan, seperti seseorang menggaruk panel kaca. Ada beberapa yang bahkan berlutut dengan wajah pucat. Kirihara melompat ke depan dan mengayunkan shinai ke bawah. Dia memiliki kecepatan yang sama, tetapi dia tidak menggunakan kekuatan sebanyak seperti sebelumnya. Bagaimanapun, Sayaka melompat mundur. Serangan itu tidak sampai menyentuhnya , melainkan nyaris menyerempet dirinya. Tapi pelindung dadanya dipotong terbuka, hanya dengan terserempet oleh shinai. Sihir yang meningkatkan daya pemotongan adalah sebuah Sihir Osilasi untuk pertempuran jarak dekat, "Sonic Blade". "Bagaimana Mibu!? Ini yang disebut pertarungan 'nyata'!" Saat ia hendak membuat ayunan lain kepada Sayaka, Tatsuya melompat ke depannya. Sebelum ia melompat, Tatsuya mengaktifkan CAD pada kedua lengan (menggunakan Psion sebagai "tangan" untuk menekan switch) dan mentransfer Psionnya ke dalamnya. Dia menggunakan CAD itu untuk menembak keluar jaring-jaring gelombang Psion, sejenis Sihir Non-Sistematik yang Tatsuya gunakan. Sekarang, ada banyak penonton yang menahan mulut mereka karena gejala yang mirip dengan mabuk tersebar di kerumunan. Shinai milik Kirihara dan lengan Tatsuya yang berpotongan, tapi tidak ada suara apapun dari Shinai yang memotong daging. Suara yang keluar adalah suara tubuh yang jatuh ke lantai. Setelah penonton pulih dari suara dan mabuk, mereka akhirnya mampu melihat apa yang sedang terjadi. Dan apa yang mereka lihat adalah Kirihara di lantai sementara Tatsuya mengawasi dia di sana, dengan memegang pergelangan tangan kirinya dan menggunakan lututnya untuk menekan bahunya. Dalam gimnasium, alias "Arena", apa bisikan permusuhan yang memecah keheningan. "Siapa itu?" "Aku belum pernah melihat dia sebelumnya." "Apakah dia seorang siswa baru?" "Lihatlah, dia seorang Weed." "Apa yang Weed lakukan di sana?" "Tapi lihat di ban lengannya" "Tunggu, aku mendengar desas-desus bahwa seseorang dari jalur 2 berhasil masuk ke Komite Disiplin." "Apa? Serius? Weed di Komite Disiplin?" Bisik-bisik berasal dari klub Kenjutsu dan menyebar dari sana (dari kedua anak laki-laki dan perempuan). Dalam lingkaran keramaian, setengah menatap Tatsuya dengan permusuhan, sementara yang lain hanya menatap sambil menahan nafas mereka. Dalam suasana permusuhan, Tatsuya dengan dingin (sementara menahan Kirihara di bawah) mengeluarkan perangkat komunikasi di terminal mobile-nya. Wajah dinginnya tidak tampak seperti menggertak, sepertinya ia terbiasa menjadi orang jahat dalam kebanyakan situasi. "Ini adalah Tatsuya, saat ini aku berada di gimnasium 2. Aku telah menangkap satu siswa. Ia tampaknya terluka jadi tolong membawa tandu untuk berjaga-jaga." Dia tidak berbicara dengan suara keras, tapi suaranya bergema melewati kerumunan. Setelah menyadari apa yang sedang terjadi, anggota dari klub Kenjutsu mengambil langkah maju dan mulai berteriak pada Tatsuya. "Hei, apa yang kamu lakukan?" Dia pasti bingung, mengajukan pertanyaan-pertanyaan tak berarti seperti itu. Sebenarnya, mungkin itu bukan pertanyaan tetapi lebih seperti sebuah ancaman. "Aku menangkap Kirihara-senpai karena penyalahgunaan sihir." Tatsuya dengan patuh menjawab individu yang berteriak. Yah, secara teknis, matanya masih terfokus pada Kirihara di bawahnya sehingga bahkan jika itu patuh, itu tidak sepenuhnya hormat. Tergantung pada bagaimana kamu melihatnya, sepertinya dia meremehkan lawannya. Dan itulah bagaimana kakak kelas anggota Kenjutsu melihatnya. "Hei, kau! Berhenti meremehkan kami, Weed sialan!" Dia mulai menerjang maju untuk meraih dada Tatsuya. Tatsuya dengan cepat melepaskan Kirihara dan melangkah mundur. Dia melihat Kirihara sekilas dan melihat bahwa kesadarannya masih kabur setelah jatuh sehingga tampaknya dia tidak akan bisa melarikan diri. Setelah membuat penilaian itu, dia memusatkan perhatiannya pada kakak kelas yang mendekat dari depan. Anggota Kenjutsu lain menjadi marah dengan sikap Tatsuya yang bertindak dingin seakan lawan-lawannya bukan ancaman sama sekali. Kakak kelas di hadapannya mengertakkan gigi ke titik di mana kamu bisa mendengar suara gertakan. "Mengapa hanya Kirihara!? Mibu di sana juga bersalah seperti dia! Dialah yang memancing pertarungan!" Pernyataan itu muncul dari kerumunan. Itu adalah kritik yang ditembak ke arah Tatsuya dan itu juga dibuat untuk mendukung kakak kelas tersebut. Tapi Tatsuya bahkan tidak bergeming dan berkata, "Seperti yang aku katakan sebelumnya, aku menangkap dia karena penyalahgunaan sihir." Sekali lagi, dengan suara tenang Tatsuya menjawab dengan patuh. Kamu seharusnya mengabaikan mereka saja ... pikir Erika, dan pada saat itu, kekhawatiran itu menjadi nyata. "Berhenti main-main!" Kakak kelas itu penuh dengan amarah lagi dan menerjang ke arah Tatsuya. Tatsuya menghindari serangan seperti matador dalam sebuah arena, tapi ini hanya membuat hal-hal semakin buruk. Sekarang kakak kelas itu melemparkan tinjunya ke arahnya, tapi Tatsuya masih menghindari itu. Tidak peduli apa yang kakak kelas itu lakukan, dia tidak mampu menyentuh Tatsuya. Bukan hanya karena pertempuran tangan kosong adalah keahlian Tatsuya, tapi kakak kelas ini juga membuat gerakan mentah karena kemarahannya. Tatsuya mengambil langkah-langkah ringan untuk menghindari pukulan kasar dari lawannya. Ketika Tatsuya berhenti bergerak karena kakak kelas itu berhenti akibat kelelahan, dua anggota dari klub Kenjutsu lainnya menyerang Tatsuya dari belakang. Ketika Erika hendak berteriak "Di belakangmu!", Tatsuya berputar dan menghindari kedua anggota itu. Dua anggota Kenjutsu bertabrakan satu sama lain dan berguling ke tanah. Keheningan memenuhi ruangan lagi. Itu benar-benar diam di arena. Jika ada efek suara pada saat ini, itu akan menjadi suara titik didih yang mencapai puncaknya. Karena di saat berikutnya, seluruh Kenjutsu klub mulai menyerang Tatsuya. Jeritan muncul dari kerumunan dan semua orang yang tidak terlibat (termasuk anggota Kendo) mulai melarikan diri untuk menghindari perkelahian. Sayaka adalah satu-satunya orang dalam kerumunan yang melangkah maju untuk membantu Tatsuya. "Tunggu, Mibu." Seorang kakak kelas dari kelas 3 dari klub Kendo yang sama, meraih pergelangan tangannya. "Ah, Tsukasa-senpai." Dia menolak untuk sesaat, tetapi ketika ia melihat orang yang meraih pergelangan tangannya, dia membiarkan dia menariknya menjauh dari tempat kejadian. Wajahnya diliputi rasa bersalah karena melarikan diri dari pertarungan, tapi ia tidak bisa melepaskan tangan presiden klub Kendo Pria kelas 3 itu. Ketika Presiden Klub Pria membawa Sayaka menjauh dari perkelahian itu, Tatsuya berada di tengah-tengah itu, bersiap-siap untuk menghadapi anggota kepala Kenjutsu. Yah, bukan benar-benar "Menghadapi " seperti menyerang balik, semua yang dia lakukan adalah menghindar dan menangkis serangan "Blooms" yang diarahkan ke dirinya. Gerakan Tatsuya itu tidak anggun, tapi padat, atau bahkan jika ada kata yang tepat untuk itu. Ini hampir seolah-olah ia bisa tahu urutan kakak kelas yang akan menyerangnya dari segala arah, semua yang dilakukannya hanya gerakan minimal yang penting. Dia tetap tenang selama cobaan dan tidak menunjukkan tanda-tanda terpojok. Ketika mereka bekerja sama untuk memojokkannya, dia hanya melakukan tipuan dan membiarkan mereka saling memukul, ketika mereka datang ke arahnya seperti tembok, ia dengan terampil menyelinap melalui mereka. Meskipun lebih dari 10 orang menyerangnya sekaligus, mereka bahkan tidak bisa mengganggu pernapasannya, apalagi menghentikannya di tempat. Para Blooms itu paham dalam kemarahan pada Weed kurang ajar yang tidak menyerang kembali bukan karena dia tidak bisa, tapi karena dia bahkan tidak perlu. Hal ini menyebabkan seluruh anggota klub Kenjutsu mengaktifkan CAD mereka dalam kemarahan. Tapi ketika mereka menyalakan itu untuk menembakkan sihir terhadap dia, tidak ada yang terjadi. Setiap kali Tatsuya melihat ke arah mereka, mereka terserang mabuk dan blok Psion mereka dihamburkan menjadi udara tipis. Para anggota klub Kenjutsu mengutuk karena mereka tidak bisa memahami apa yang sedang terjadi, tapi mereka hanya terus menyerang Tatsuya dengan tinju mereka. Sementara itu, Sayaka tidak menyadari bahwa Presiden Pria itu sedang mengamati situasi dengan rasa ingin tahu. Referensi
(Klik Untuk Kembali Ke Daftar List) | |
Views: 471 |
Added by: irawanucoz
| Tags: |
If the web is useful to you, we accept donations if you please. Donations will be used for the improvement and advancement of this web.
Jika web ini berguna untuk anda, kami menerima donasinya jika anda berkenan. Donasi akan digunakan untuk perbaikan dan kemajuan web.
Welcome
[1]
welcome news
|
About Me
[1]
about me
|
Privacy Policy
[1]
kebijakan tentang privacy policy
|
Disclaimer
[1]
kebijakan disclaimer
|
TOS
[1]
kebijakan tos idbase
|
There may be advertising your product (resource)
There may be advertising your product (resource)
There may be advertising your product (resource)